19 April 2021

Ikan Tuna Kriuk


Bismillahirrohmanirrohim...
Tidak terasa sudah 7 hari Ramadhan. Semoga kita senantiasa diberikan kesehatan, hingga dapat menjalankan ibadah puasa dengan baik.
Apakah sudah ada ide masak untuk besok, bu? Berikut salah satu menu bakulan saya hari ini, dari ikan tuna. Mungkin bisa untuk ide jika buah hati ingin sahur atau berbuka puasa dengan olahan ikan. Cara membuatnya sangat mudah...

Ikan Tuna Kriuk
By @windi_purwo

Bahan-bahan :
½ kg Fillet daging ikan tuna, potong sesuai selera

Bahan tepung basah :
6 sdm tepung bumbu serbaguna
Air secukupnya
~ Campur. Jangan terlalu encer.

Bahan tepung kering :
6 sdm tepung terigu
3 sdm tepung tapioka
Garam secukupnya
Merica secukupnya

Cara membuat :
Masukkan potongan ikan tuna ke dalam tepung basah, celupkan pada tepung kering, sambil dicubit-cubit, goreng dalam minyak panas. Goreng hingga matang. Sajikan.

Catatan : Ikan tuna bisa diganti dengan ikan lele/gurami/ikan yang menjadi favorit keluarga

Cooking With 💓

#CatatanBIA #resep #resepmasakan #reseprumahan #resepsimpel #resepikantuna #resepmudah #resepsederhana #resepenak #food #foodinsta #foodinstagram #foodphotography #ikantuna #krispi #ikankrispi #ikankriuk #resepikan #resepikangoreng #resepikankrispi



 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Lumpur Surga

Bismillahirrohmanirrohim... Baru pertama kali bikin Lumpur Surga, setelah sekian bulan pingin bikin karena melihat postingan moms Iren. Alha...